Pemkot Tangsel Gelar Gebyar Koperasi dan UMKM 2024, Benyamin Davnie : Bentuk Dukungan ke Pelaku Usaha
Tangsel - MataRadar.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar Gebyar Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Tangsel 2024. Gelaran yang menyita perhatian para pelaku UMKM ini digelar di Lapangan Rempoa, Ciputat Timur, pada Sabtu (20/07/2024).
Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan Gebyar Koperasi dan UMKM ini sebagai puncak dukungan dari apa yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan kepada para pelaku usaha.
Berbagai kesempatan hingga pelatihan diberikan oleh Pemkot Tangsel kepada pelaku koperasi dan UMKM. Mulai dari pelatihan produk, digital marketing, pelatihan pengemasan dan masih banyak lainnya.
"Kita tahu bahwa ekonomi di Tangerang Selatan itu ditopang oleh perputaran ekonomi yang dilakukan oleh para pelaku UMKM," ucap Benyamin.
Atas hal itulah kata Benyamin, Pemkot Tangsel terus memberikan prioritas penting terhadap para pelaku koperasi dan UMKM.
"Seperti ini juga ada bazar jadi mempertemukan penjual dan pembeli. Banyak ke depan kegiatan-kegiatan kita yang pastinya melibatkan pelaku UMKM, seperti 17an, HUT Tangsel dan lain sebagainya," ujarnya.
Inilah kata Benyamin sebagai bentuk dukungan agar para pelaku koperasi dan UMKM bisa terus berkembang. Bahkan menjadi tulang punggung ekonomi di Tangerang Selatan.
"Populasi UMKM di Tangsel sangat dominan, terutama 3 produk ya. Pertama kuliner, fesyen dan craft. Sekarang ini kita bisa lihat dimana-mana. Ini yang ada di Tangerang Selatan," tuturnya.
Sementara itu disampaikan Kepala Dinas Koperasi dan UKM Tangsel, Bachtiar Priyambodo, kegiatan ini sebagai bentuk komitmen Dinkop UKM Tangsel dalam memberikan ruang, serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para pelaku koperasi dan UMKM.
"Bahkan memperluas jaringan kerja sama, mendorong inovasi dan kreativitas, lalu memperkuat ekonomi lokal dengan menggerakan pelaku usaha mikro kecil dan menengah," ujarnya.
Dimana berbagai kegiatan dilakukan, mulai dari bazar pameran produk pelaku koperasi dan UMKM dengan total 35 tenant. Lalu, talkshow dengan pembahasan pengembangan entrepreneur.
"Juga diserahkan secara simbolis oleh Pak Wali Kota bantuan sarana dan prasarana UMKM berupa gerobak untuk para pelaku UMKM di Kecamatan Ciputat Timur," ucapnya.
Serta diberikan penghargaan untuk koperasi sehat, sertifikasi halal, sertifikat BNSP dan pemberian penghargaan digital koperasi.(Red)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow